DETAKKUTIM.COM – Ketua DPRD berharap, Petani dan BUMDES bekerjasama dan menjadi mitra
Ketua DPRD Kutim, Joni S. Sos, Saat di hubungi tim Detakkutim.com. Selasa (23/03/2021). Mengatakan, petani sebagai mitra BUMDES karena strukturnya sebagai lembaga untuk menguatkan ekonomi desa
Petani di Kaliorang sebagai kekuatan pangan Kutim dan BUMDES sebagai ketahanan ekonomi desa sehingga keduanya harus bekerjasama untuk kebaikan bersama,” kata Joni
Petani di Kaliorang dapat menjadi mitra potensi Badan Usaha Milik Desa (BUMDES) di Kecamatan Kaliorang Kab. Kutai Timur untuk memajukan perekonomian masyarakat person dan usaha kreatif berbasis pertanian dan perkebunan lainnya.
Menurut Joni, hasil dari pertanian khususnya di Kaliorang bisa dipromosikan serta disalurkan oleh BUMDES ke Kutim, Sehingga petani terbantukan dalam distribusi hasil tani nya dan BUMDES bisa mendapatkan keuntungan pemasukan untuk memajukan masyarakat pedesaan
“Jika petani di Kaliorang dan BUMDES di Kaliorang bersinergi dalam mengembangkan usaha pedesaan dapat melancarkan transaksi barang dan jasa yang selama ini masih kurang maksimal. Dengan demikian maka terjadi efisiensi penyaluran hasil tani di Kaliorang,” tuturnya
Ketua DPRD Berharap, Petani dan BUMDES Bekerjasama
Joni menjelaskan, nantinya promosi yang di lakukan BUMDES terkait hasil pertanian bisa juga dilakukan promosi melalui media sosial seperti forum jual beli Kutim yang selama ini di media Facebook.
“Dalam promosi hasil pertanian dari petani di Kaliorang BUMDES bisa melakukan nya melalui media facebook di forum jual beli Kutim, kita promosikan di internal Kutim dulu untuk memenuhi pangan kita,” terangnya
Keberadaan BUMDES di Kaliorang sebagai mitra usaha dari petani dapat menguntungkan daerah dan industri kreatif lainnya yang berbasis pertanian karena memecahkan solusi dari rantai pemasaran hasil pertanian.
“Petani dan BUMDES harus saling sinergi dalam mengentaskan rantai pemasaran pertanian, Sehingga mendorong potensi perekonomian daerah dan mempercepat capaian kesejahteraan masyarakat,” kata Joni yang juga politisi PPP Kutim. (adv/pur)