Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Dispar Kutim Ikuti GWN Expo 2023 di Jakarta

oleh -147 Dilihat

JAKARTA – Dinas Pariwisata Kabupaten Kutai Timur (Dispar Kutim) mengikuti ajang Gebyar Wisata Nusantara (GWN) Expo 2023 garapan Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Kamis(08/06/2023). Di Smesco Exhibition Hall Jakarta Selatan

Kepala Dinas Pariwisata melalui Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata, Yunitha Ronting mengatakan, GWN expo 2023 merupakan ajang untuk menginformasikan,memasarkan serta mempromosikan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif dari berbagai daerah termasuk Kabupaten Kutim.

“Selain mempromosikan destinasi pariwisata, kami juga menyuguhkan beragam hasil kerajinan, baik kuliner maupun ekraf, mulai dari amplang, manik serta beberapa kerajinan lainya,” ucapnya melalui sambungan telepon.

Kegiatan yang di ikuti sebanyak 45 peserta dan eksibitor ini, dirinya berharap, akan banyak menarik minat wisatawan untuk berkunjung menikmati destinasi pariwisata yang ada di Kutim, yang menurutnya tak kalah indah dari daerah lain di Indonesia baik itu wisata alam,budaya,kuliner, bahari dan edukasi.

“Kami optimis setelah kegiatan ini, jumlah kunjungan pariwisata kita akan meningkat, karena antusias masyarakat yang berkunjung untuk ke both kami sejak pertama di buka tidak pernah sepi,” imbuhnya.

Tingkatkan Kunjungan Wisatawan, Dispar Kutim Ikuti GWN Expo 2023 di Jakarta

GWN Expo 2023 kali ini, juga dimanfaatkan Dispar Kutim untuk memperkenalkan salah satu warisan budaya asli pulau Kalimantan yaitu baju adat warga suku Dayak Wehea dan Kenyah

Sebagai informasi pameran Gebyar Wisata Nusantara (GWN) adalah pameran yang menampilkan informasi obyek dan destinasi pariwisata tanah air serta perkembangan industri pendukung pariwisata lainnya termasuk penjualan paket wisata domestik dan mancanegara.

Pameran GWN juga akan di laksanakan berbarengan dengan Pameran “Tourism Transportation & Travel Service”, Jambore Desa Wisata, Inasport Expo dan Agro Food Expo 2023. (ADV/G-S08)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *